Sayembara Logo Perpustakaan Sunaryaman SMAN 1 Bukittinggi
1. Latar Belakang
Logo merupakan sebuah simbol yang digunakan oleh manusia untuk berkomunikasi. Disamping itu logo, lambang, tanda-tanda seperti rambu-rambulalu lintas, gambar, petunjuk dan gerak-gerik anggota badan dapat juga digunakan sebagai alat komunikasi. Logo adalah huruf atau lambang yang mengandung makna, terdiri atas satu kata atau lebih sebagai lambang atau nama suatu perusahaan, organisasi atau instansi. Logo dirancang untuk mengukuhkan sistem signifiksi bagi sebuah produk melalui saluran visual.
Perpustakaan sekolah sebagai salah satu tempat untuk mencari berbagai informasi dan jantungnya sebuah sekolah perlu juga memiliki logo yang dapat dilihat secara keseluruhan melalui alat indra mata oleh seluruh warga sekolah.
Logo dirancang sesuai dengan visi dan misi SMAN 1 Bukittinggi dengan mempertimbangkan tujuan yang akan dicapai dengan sebaik-baiknya. Logo tidak hanya identitas dari perpustakaan sekolah yang bernama perpustakaan Sunaryaman sebagai pengguna logo, tetapijuga terdapat ikon dan simbol dan makna yang tersembunyi dibalik disain logo tersebut.
2. Tujuan :
Menghasilkan identitas visual berupa logo perpustakaan Sunaryaman SMAN 1 Bukittinggi yang mencerminkan ciri-ciri, potensi dan sejarah yang
mengikuti perkembangan zaman.
3. Tema :
Membangun citra SMAN 1 Bukittinggi yang memiliki visi Terwjudnya Insan Berprestasi Dalam Imtaq, Iptek dan Berwawasan Lingkungan yang Berdaya Saing Global.
4. Peserta : Siswa SMAN 1 Bukittinggi.
5. Kriteria Lomba
A. Kriteria Logo
1. Mencerminkan potensi, mengakomodasi visi, dan kecintaan akan ilmu pengetahuan sehingga mampu mempromosikan perpustakaan sebagai jantung sekolah.
2. Ktriteria simbol atau gambar menarik, unik, mudah dikenal dan diingat.
3. Kriteria bentuk unik, menunjukkan ciri khas perpustakaan sekolah (Sunaryaman Mustofa)
4. Kriteria warna memiliki komposisi yang serasi dan seimbang
5. Memiliki filosopi.
6. Logo boleh dibuat secara manual dan boleh juga dengan cara digital.
B. Kriteria Penilaian
1. Orisinalitas karya
2. Relevasi logo dengan tema
3. Kreativitas dan estetika
4. Penjelasan dari logo ( makna dan filosofi Logo)
5. Pelaksanaan :
1. Pengiriman logo : 18 - 31 Oktober 2022
2. Penjurian : 1 November 2022
3. Pengumuman pemenang : 8 November 2022
6. Hadiah Pemenang